Kamis, 21 Juli 2011

Tips Persiapan Touring yang Aman dan Nyaman :)

Touring pasti tidak terdengar asing di pendengar para pembaca, kita tahu touring tidak terpisahkan dengan sepeda motor dan biasanya dilakukan secara bersama-sama dengan sepeda motor lainnya untuk menuju tempat yang dituju. Di dalam touring juga diperlukan persiapan individu yang sehat jasmani maupun rohani, agar dalam perjalanan touring bisa lancar dan juga di periksa sepeda motor yang akan dikendarai. Sebelum melakukan perjalanan disarankan makan dulu supaya perut terisi agar tidak masuk angin :)
Perlengkapan berkendara individu :
1.Jaket : sebaiknya gunakan jaket yang pas dengan badan kita, agar tidak berkibar-kibar. Hal ini dapat memepngaruhi hambatan angin yang ditimbulkan, dan mempengaruhi kecepatan.
2.Jas hujan : sebaiknya pilih jas hujan model terpisah antara baju dengan celana, kalo perlu yang ada penutup sepatu.
3.Sarung tangan : digunakan supaya tangan kita terhindar dari udara dingin yang menyebabkan keram dan juga panas matahari.
4.Sepatu : sebaiknya pilih yang modelnya menutupi mata kaki kita.
5.Helm : sebaiknya gunakan yang model full-face, atau paling ngga helm yang dapat menutupi sampai ke telinga kita.
6.Alat Komunikasi : gunakan alat komunikasi seperti HP atau radio panggil dua arah, berfungsi untuk memberitahukan jika ada kejadian selama touring seperti ada peserta yang mengalami masalah.
7.Surat kendaraan : seperti SIM, STNK dan KTP
8.Tools motor : cukup membawa tools standar dari dealer motor.
9.Sparepart cadangan : seperti busi cadangan yang masih bagus, lap kering, amplas, bohlam sein, kabel kopling cadangan, kabel gas cadangan, tools untuk tambal ban buat yg tubles dan ban dalam buat yang tidak tubles, dsbnya

Untuk kesiapan kendaraan, kita jangan lupa untuk melakukan pengecekan kendaraan yang kita bawa, antara lain :
1. Cek oli mesin, karena oli dapat menguap sehingga oli dapat berkurang.
2. Cek kerenggangan rantai motor.
3. Cek kabel gas.
4. Cek kabel kopling.
5. Cek ban, jika kembang pada bagian tengah sudah hampir tidak terlihat/gundul,sebaiknya anda memikirkan kembali untuk melakukan touring, karena apa bila dalam kondisi hujan akan sangat berbahaya.
6. Cek kondisi lampu-lampu kendaraan, terutama lampu depan (headlamp), lampu belakang, lampu sein.
7. Ada baiknya untuk memeriksakan kondisi kendaraan/motor langsung ke bengkel kepercayaan sebelum touring.

btw...jangan lupa, syarat lain yang ga bisa dilupakan adalah mendapat izin dari orang rumah...hehehehe

Rabu, 06 Juli 2011

Tips Backpacker yang asyik

Mungkin kita berkeinginan untuk bepergian kemana-mana ke suatu tempat yang kita ingin kunjungi akan tetapi dengan budget yang terbatas, itu bukanlah hal yang sulit. gimana caranya?? bagaimana dengan budget yang terbatas bisa mencapai tujuan dan bahkan bisa menyisakan uang sampai kembali ke rumah. Mungkin saya sebagai backpacker yang pernah saya alami dan mungkin bisa dicontoh dan sebagian boleh tidak boleh dicontoh hehehehe
Inilah cara Backpacker saya:

  1. Buatlah rancangan dana untuk kita bepergian dengan budget yang kita punya supaya kita bisa memperkirakan apakah bisa tercukupi apa tidak dan mencari antisipasinya apabila kita kekurangan budget saat disana
  2. Setelah kita merancang dana untuk menuju suatu tempat maka kita cari koneksi teman atau saudara kita yang ada disana. kenapa?? supaya kita bisa menginap dan menghemat biaya pastinya :D
  3. Tips 1 dan 2 telah dilakukan maka hal ketiga adalah mempersiapkan semua keperluan yang kita butuhkan saat perjalanan dan sesampainya disana
  4. Jangan pernah malu bertanya kepada seseorang dan meminta tolong kepada orang lain karena mungkin saja bisa mendapatkan kemudahan bagi kita saat mencari transportasi disana 
  5. carilah link di tempat wisata yang akan kita kunjungi, untung-untung kita dapat bonus saat kita berkenalan dengan tour guide disana dan dapat bertanya tentang tempat wisata-wisata apa yang bagus disana.
  6. Sediakan uang cash untuk kita bawa untuk berangkat kesana dan dibolehkan bawa kartu kredit apabila Uang Cash habis akan tetapi prepare dikala disana tidak ada mesin ATM 
  7. Manage keuangan disana untuk lebih irit agar tidak kehabisan kan ini backpacker bukan traveler . . .OKE
  8. Cari Informasi Transport mulai berangkat dan menuju ke tempat wisata yang kita tuju. . .Ingat cari transportasi yang paling MURAH (Prinsip Backpacker)
  9. Yang terakhir jangan lupa berdoa kepada TuhanYME agar diberi kemudahan saat berangkat dan pulang ke rumah (WAJIB nih) :)
Ok itu Tips dari saya buat anda pembaca sekalian. . . liat artikel-artikel saya yang lain ya :)